Pelatihan Teknik Asuhan Keperawatan Jiwa | Jadwal Pelatihan Rumah Sakit 2015
Penderita gangguan jiwa di Indonesia saat ini sudah mulai terlayani oleh rumah sakit – rumah sakit khusus penyakit jiwa. Jika jaman dulu penderita penyakit kejiwaan oleh keluarga atau masyarakat justru dipasung atau diasingkan dari masyarakat. Hal ini tentunya akan semakin memberikan tekanan psikologis bagi penderita penyakit jiwa. Dalam keperawatan jiwa, perawat memandang manusia secara holistik dan menggunakan diri sendiri secara terapeutik.
Metodologi dalam keperawatan jiwa adalah menggunakan diri sendiri secara terapeutik dan interaksinya interpersonal dengan menyadari diri sendiri, lingkungan, dan interaksinya dengan lingkungan. Kesadaran ini merupakan dasar untuk perubahan. Klien bertambah sadar akan diri dan situasinya, sehingga lebih akurat mengidentifikasi kebutuhan dan masalah serta memilih cara yang sehat untuk mengatasinya. Perawat memberi stimulus yang konstruktif sehingga akhirnya klien belajar cara penanganan masalah yang merupakan modal dasar dalam menghadapi berbagai masalah.
Oleh karena itu telah disusun Pelatihan Teknik Asuhan Keperawatan Jiwa selama 2 hari dengan ruang lingkup materi meliputi: Pengantar: Layanan Keperawatan Penyakit Gangguan Kejiwaan; Konsep dan Model Perawatan Kesehatan Jiwa; Komunikasi Terapeutik Perawat Klien, dan Terapi Aktivitas Kelompok.
Jadwal Pelatihan Teknik Asuhan Keperawatan Jiwa 2015
Angkatan III, 10 -11 Maret 2015
Angkatan IV, 8-9 April 2015
Angkatan V, 6-7 Mei 2015
Angkatan VI, 3-4 Juni 2015
Angkatan VII, 5-6 Agustus 2015
Angkatan VIII, 9-10 September 2015
Angkatan IX, 7-8 Oktober 2015
Angkatan X, 4-5 November 2015
Angkatan XI, 6-7 Desember 2015